5 Tips dan Cara Membersihkan Jok Mobil Berbahan Kulit

Membersihkan Jok MobilLangkah Membersihkan Jok Kulit Mobil ---Jok mobil berbahan kulit banyak dipilih karena selain gampang dibersihkan, juga terlihat lebih elegan. Walaupun begitu, tumpahan makanan ataupun kotoran lainnya jika tidak langsung dibersihkan, maka cara membersihkannya akan menjadi sulit. Pastinya sayang, karena jok merupakan salah satu bagian penting yang menambah keindahan penampilanpada mobil kita.

Baca artikel sebelumnya tentang: Tips Modifikasi Sarung Jok pada artikel sebelumnya.

Selain hal diatas, membersihkan jok mobil berbahan kulit memang tidak membutuhkan waktu lama. Oleh karena itu, usahan untuk langsung membersihkan jok kulit setelah terkena kotoran agar tidak menimbulkan bekas yang susah dibersihkan.

Berikut adalah 5 Tips dan Cara Membersihkan Jok Mobil Berbahan Kulit, yang bisa Anda praktekkan agar jok kulit kesayangan Anda tetap bersih dan awet:
  1. Persiapkan beberapa alat, seperti plas chamois, lap kering, sikat, dan penyedot debu (jika ada). Lalu, obat penghilang noda dan pembersih bisa didapat di toko aksesori ataupun supermarket.
  2. Bersihkan semua bagian jok dari kotoran dan debu. Untuk membersihkan bagian yang sulit terjangkau tangan, bisa menggunakan penyedot debu. Setelah itu, usap sampai bersih jok dengan plas chamois yang sudah diperas secukupnya.
  3. Semprotkan obat ke area yang akan dibersihkan dan lakukan pembagian untuk menghindari keringnya obat pembersih. Ingat, jangan sampai obat mengering. Bila kering maka obat tersebut tidak bisa digunakan.
  4. Sikat permukaan yang sudah disemprot obat dan lakukan searah untuk menghindari kotoran kembali. Untuk noda membandel, lakukan penyikatan berkali-kali. Tetapi, tidak perlu ditekan dengan kuat untuk menghindari permukaan kulit menipis.
  5. Setelah disikat, langsung cepat diusap dengan lap (jangan sampai obat mengering) untuk memudahkan proses pembersihan. Lakukan usapan dengan searah, dan dapatkan jok kulit mobil Anda kembali bersih.
Semoga 5 Tips dan Cara Membersihkan Jok Mobil Berbahan Kulit diatas bisa menjadi referensi Anda. Salam OtoZones!

Baca Tips dan Info Otomotif Lainnya:

Newer Post Older Post Kumpulan Tips dan Info Otomotif Terbaru
 

Copyright © 2015 Kumpulan Tips dan Info Otomotif | Powered by Blogger