Tips Perawatan Aki Kering Motor Agar Awet Tahan Lama

Tips Perawatan Aki Kering Motor Agar Awet Tahan LamaCara Merawat Aki Kering Motor ---Jenis Aki MF (Maintenance Free) atau yang lebih dikenal dengan aki kering, saatini sudah digunakan oleh sebagian besar sepeda motor. Hal ini wajar adanya, karena aki kering motor memiliki banyak kelbihan dibandingkan dengan aki basah. Dengan menggunakan aki kering motor, pengguna tidak perlu direpotkan urusan mengecek keadaan air aki, yang dampaknya akan menyebabkan aki basah soak jika kehabisan air.

Aki Kering Motor pada dasarnya juga terdiri dari cairan yang dimasukkan kedalam aki ketika kita baru membelinya. Ketahanan Aki kering motor ditentukan dengan masa pakainya berdasarkan ketersediaan cairan gel di dalam aki. Jika sudah habis masa pakainya, maka tidak bisa diperbaiki seperti aki basah. Tetapi harus diganti dengan yang baru. Walaupun saat ini sudahbanyak yang bisa memperbaiki aki kering motor yang habis masa pakainya, tetap saja tidak bisa optimal seperti sebelumnya.

Walaupun aki kering motor tidak butuh perawatan seperti mengisi air aki pada aki basah, tetap saja ia butuh perhatian agar bisa lebih awet dan tahan lama. Terbukti, ada sebagian pengendara yang memiliki aki kering dan tahan hingga 3 tahun. Namun sebagian yang lain juga sudah soak hanya dalam waktu beberapa bulan saja. Tingkat ketahan dan masa pakai aki kering motor ini tentunya juga terkait kondisi kelistrikan sepeda motor Anda.

Baca artikel terkait sebelumnya tentang,
Mengecek Kondisi Kelistrikan Motor
Oleh karena itu, agar aki kering motor Anda lebih awet dan tahan lama, perlu memperhatikan beberapa tips perawatan aki kering motor seperti di bawah ini.

Cara Merawat Aki Kering Motor

  • Agar aki kering motor bisa lebih awet dan tahan lama, gunakan motor sesering mungkin agar pengisian listriknya tetap stabil. Jika memang motor tidak akan digunakan, minimal panaskan mesin 2 hingga 5 menit perhari.
  • Gunakan electric starter setiap hari. Kecuali saat memanaskan mesin di pagi hari, pakai kick starter untuk membantu memompa oli ke seluruh komponen dalam mesin motor.
  • Hindari lubang atau jalan rusak yang bisa menyebabkan goncangan pada motor. Sebab sel-sel dalam aki akan cepat rusak jika terlalu sering terkena goncangan.
  • Cek posisi kabel terminal aki, usahakan agar selalu tertutup rapat. Sebab jika terlalu lembab, bisa mengakibatkan korslet.
Itulah beberapa Tips dan Cara Perawatan Aki Kering Motor Agar Awet dan Tahan Lama pada kesempatan kali ini. Baca juga artikel sebelumnya tentang Cara Merawat Aki Basah Mobil. Semoga Bermanfaat dan Salam OtoZOnes!

Baca Tips dan Info Otomotif Lainnya:

Newer Post Older Post Kumpulan Tips dan Info Otomotif Terbaru
 

Copyright © 2015 Kumpulan Tips dan Info Otomotif | Powered by Blogger